• Mewujudkan Kantor Camat Mandau Sebagai Pemerintahan Yang Berwibawa, Transparan Dan Bertanggung Jawab

  • Selasa,29 Oktober 2019 - 20:08:00 Wib - Dibaca : 2978 Kali

Pengukuhan Pengurus Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecamatan Mandau

Camat Mandau : Mari bersama-sama Berpegang Tangan untuk Memajukan dan Mengembangkan Negeri kita.


MANDAU – Panitia Pengukuhan Pengurus Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis menggelar acara Pengukuhan Pengurus Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecamatan Mandau Masa Khidmat 2019-2024 yang dilaksakan di Gedung Serbaguna LAMR Kecamatan Mandau Jl.Hangtuah-Duri. Selasa (29/10/2019).

Kegiatan Pengukuhan Pengurusan Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecmatan Mandau masa Khidmat 2019-2024 diKukuhkan langsung oleh Ketua Umum MKA LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Seri H. Zainuddin Yusuf dan Ketua Umum DPH LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Seri H. Sofyan Said.

Camat Mandau dalam sambutannya menyampaikan “Bapak ibu yang kami hormati pada kesempatan ini sangat kita banggakan Bapak ketua DPH LAMR dan Ketua MKA LAMR Kabupaten Bengkalis telah melantik Ketua DPH LAMR dan Ketua MKA LAMR Kecamatan Mandau dan kami berharap menjadi langkah awal bagi kemajuan tidak hanya kemajuan suku melayu tapi seluruh masyarakat Kecamatan Mandau,” ujar Camat Mandau

“Kami dari Pemerintah Kecamatan Mandau ingin bangsa melayu sebagai tokoh di Kecamatan Mandau menjadi suri tauladan dan juga panutan untuk seluruh masyarakat Kecamatan Mandau. Kami ingin suku melayu ini selalu kompak dan marilah bersama-sama undang semua orang melayu dan semua suku yang ada di Kecamatan Mandau karena negeri ini membutuhkan perhatian dan  partisipasi kita semua,” pungkas Camat Riki Rihadi.

Melanjuti sambutannya Camat Mandau mengatakan mari kita bersama-sama berpegang tangan untuk memajukan dan mengembangkan negeri yang kita cintai ini.

“Bapak ibu yang kami hormati mari kita bersama-sama berpegang tangan kalau ingin negeri ini maju dan berkembang, tidak bisa hanya satu orang saja tapi harus bersamaan, saling peduli dan bermotivasi ingin membangun negeri kita ini. Maka dari itu saya selaku Camat Mandau menyampaikan kepada kita semua mari kita berpegang tangan karena dalam membangun negeri ini tidak bisa hanya seorang Camat Mandau yang bergerak, tapi peran aktif seluruh masyarakat Kecamatan Mandau adalah kunci dalam pembangunan negeri kita ini,” lanjut Camat Riki Rihardi.

 

Adapun nama pengurus LAMR Kecamatan Mandau yang dikukuhkan diantaranya Ketua MKA LAMR Datuk H Arwan Mahaidin,Ketua DPH Datuk H. Revolaysa,  Sekretaris Umum MKA Datuk Muhammad Arif dan Sekretaris Umum DPH Datuk Budiman sedangkan Bendahara Umum Datuk Syaifulrizal.

Turut hadir dari Unsur Pengurus LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Hermizon, Datuk Suwarto, Datuk Aziar Azroi, Datuk Zakaria Bakar, Datuk Bahrum, Datuk Erzansyah, Lurah Se-Kecamatan Mandau, Korwilcam serta tamu undangan lainnya.



Tulis Komentar

Agenda Kegiatan