• Mewujudkan Kantor Camat Mandau Sebagai Pemerintahan Yang Berwibawa, Transparan Dan Bertanggung Jawab

  • Sabtu,03 November 2018 - 06:37:pm Wib - Dibaca : 2768 Kali

Keberadaan LAZ Ibadurrahman sangat membantu Kaum Dhuafa di Kelurahan Pematang Pudu untuk mendapatkan Pelayanan Kesehatan

Teks foto: Foto : Lurah Pematang Pudu, Fitrianita Eka Putri saat menyampaikan sambutannya

DURI – Sabtu (03/10/2018) Lurah Pematang Pudu, Fitrianita Eka Putri menyampaikan keberandaan Lembaga Amil Zakat (LAZ) Ibadurrahman bagi Pemerintah Kelurahan Pematang Pudu dan khususnya masyarakat adalah suatu keberkahan melihat kondisi perekonomian masyarakat kita yang saat ini banyak yang pengangguran, di PHK dan pedagang yang dagangan nya sepi pembeli, ini disampaikan beliau pada saat memberikan sambutan di acara Launching 1000 Dhuafa Sehat Klinik Pratama LAZ Ibadurrahman, bertempat di Jalan Rangau Km. 2.5 Kelurahan Pematang Pudu.

Dengan dekatnya pelayanan kesehatan oleh LAZ Ibadurahman bisa sangat membantu masyarakat Kelurahan Pematang Pudu untuk mendapatkan pelayanan pengobatan gratis bagi kaum Dhuafa.

Fitrianita Eka Putri juga menyampaikan kepada masyarakat untuk bisa melengkapi lagi persyaratan dalam pengurusan surat untuk mendapatkan pengobatan gratis.

“Tidak ada alasan bagi kami untuk tidak membantu masyarakat dalam mendapatkan pelayanan tetapi ada persyaratan yang harus kita lengkapi, sebagai masyarakat Kelurahan Pematang Pudu Kecamatan Mandau harus mempunyai Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) Kecamatan Mandau.” Ujar Lurah Pematang Pudu.

Hal ini disampaikan oleh Lurah Fitri karena masih ada masyarakat di Kelurahan Pematang pudu yang sampai saat ini belum mempunyai KTP dan KK, jadi beliau menghimbau untuk masyarakat yang masih belum mempunyai KTP dan KK agar bisa mengurusnya segera di UPT Kepedudukan dan Pencatatan Sipil Kecamatan Mandau bertempat di Jalan Sudirman di Gedung Pujasera yang lama.

Untuk masyarakat yang belum mempunyai KTP Kecamatan Mandau tetapi masih di Wilayah Kabupaten Bengkalis masih bisa mendapatkan pelayanan tetapi sesegera mungkin untuk bisa mengurus KTP Kecamatan Mandau dan untuk KTP di luar wilayah Kabupaten Bengkalis sampai saat ini belum bisa layani.

Klinik Pratama Laz Ibadurrahman yang diperuntukan untuk kaum Dhuafa ini juga di buka untuk umum dan nantinya penghasilan dari klinik ini juga akan diinfakkan kembali untuk masyarakat yang membutuhkan, hal ini disampaikan oleh ketua dokter klinik pratama Laz Ibadurrahman Dr. Yelfi.

Turut menghadiri acara Launching 1000 Dhuafa Sehat Klinik Pratama LAZ Ibadurrahman Camat Mandau, Riki Rihardi, Ketua Laz Ibadurrahman Kecamatan Mandau, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan para tamu undangan lainnya. 

 



Tulis Komentar

Agenda Kegiatan