• Mewujudkan Kantor Camat Mandau Sebagai Pemerintahan Yang Berwibawa, Transparan Dan Bertanggung Jawab

  • Selasa,02 April 2019 - 08:22:am Wib - Dibaca : 1457 Kali

MFQ CABANG YANG DILOMBAKAN PADA HARI KE-3


Duri- Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke 45 tingkat Kecamatan Mandau pada hari sabtu telah resmi di buka oleh Bupati Bengkalis Amril Mukminin, hingga hari ke-3 penyelenggaraannya sudah dua cabang selesai dilaksanakan dan untuk hari ini cabang fahmil putra/putri sedang di laksanakan, senin (01/04/19)

Cabang Musabaqah fahmil Qur’an (MFQ) kali ini mengusung  tema “selamatkan generasi islam dengan memahami isi kandungan Al Qur’an”yang dilaksanakan didalam gedung Bathin Betuah Kecamatan Mandau.

MFQ adalah jenis lomba pemahaman atau pendalaman AL Qur'an dengan penekanan pada pengungkapan ilmu Al Qur’an dan pemahaman kandungan ayat dalam bentuk cerdas cermat dengan tampilan peserta beregu (dua atau tiga orang) yang salah satunya menjadi juru bicara.

Jumlah regu yang tampil hari ini sebanyak 5 (lima) regu putri dari kelurahan. Di antaranya   Kelurahan Talang Mandi, Kelurahan Gajah Sakti, Kelurahan Pematang Pudu, Kelurahan Air Jamban dan Kelurahan Duri Barat.

Seluruh peserta terlihat sangat antusias dan semangat dalam menjawab pertanyaan yang di bacakan oleh Dewan hakim yang diketuai oleh Dzulfikar Indra.

 



Tulis Komentar

Agenda Kegiatan