• Mewujudkan Kantor Camat Mandau Sebagai Pemerintahan Yang Berwibawa, Transparan Dan Bertanggung Jawab

  • Selasa,06 Februari 2018 - 12:12:pm Wib - Dibaca : 1290 Kali

Musyawarah Rencana Pembangunan Tingkat Kecamatan Mandau

Teks foto: Plt. Camat Mandau Basuki Rakhmad saat menyampaikan sambutan saat Musrenbang tingkat Kecamatan Mandau

DURI – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Mandau berlangsung di Gedung Bathin Betuah Kecamatan Mandau, Senin 05 Februari 2018.

Kegiatan yang dilaksanakan tiap tahun tingkat Kecamatan Mandau daam rangka perencanaan pembangunan ini diharapkan bisa menunjang kehidupan masyarakat dalam pembangunan di wilayah Kecamatan Mandau mulai dari infrastruktur, ekonomi dan sosial budaya.

Pelaksana Tugas (Plt) Camat Mandau Basuki Rakhmad dalam sambutannya menyampaikan Musrenbang yang diselenggarakan sekarang ini merupakan tindak lanjut dari musrenbang tingkat kelurahan dan desa se-Kecamatan Mandau yang telah dilaksanakan mulai tanggal 15 Januari lalu sampai dengan 25 Januari 2018 yang lalu.

“Dengan melihat kondisi Kecamatan Mandau yang sekarang ini yang hanya terdiri dari 2 desa dan 9 kelurahan sebelum pemekaran diharapkan agar kita bisa lebih fokus untuk pembangunan Kecamatan Mandau yang lebih maju lagi,” ujar Bapak Basuki.

Selain itu Plt. Camat Mandau juga menyampaikan usulan-usulan pada musrenbang dari tahun-tahun sebelumnya yang sampai saat ini tidak kunjung terlaksana diharapkan dengan melihat kondisi keuangan daerah sekarang ini semoga usulan akan segera terealisasikan.

Ikut serta hadir Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis diwakili oleh Syahrudin Kepala Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah dalam sambutannya beliau juga menyampaikan target pembangunan infrastruktur masih menjadi dominan dilaksanakan dari hasil Musrenbang tahun 2019.

Turut hadir dalam Musrenbang Kecamatan Mandau Anggota DPRD Komisi I Kabupaten Bengkalis, Kaderismanto, seluruh Anggota DPRD Dapil Mandau, seluruh Kepala OPD Kabupaten Bengkalis, Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Wahyudin, Kepala UPT se-Kecamatan Mandau, Lurah dan Kepala desa Kecamatan Mandau, Tokoh Masyakat, LPMK, Ketua PKK kelurahan dan desa.



Tulis Komentar

Agenda Kegiatan